1. Blogger > http://www.blogger.com (sebuah situs blog yang disediakan Google.com)
2. Multiply > http://www.multiply.com
Daftarnya bisa panjang jika dikemukakan semua di sini. Anda dapat mencari situs-situs blog yang lain-lainnya dengan menggunakan mesin pencari seperti Yahoo! Bing, or Google.
Lalu, di mana uangnya? Untuk mendapatkan uangnya, anda harus berpartisipasi dalam program-program periklanan atau afiliasi yang akan membayarkan sejumlah uang kepada anda untuk setiap klik yang dilakukan oleh pengguna internet atas iklan-iklan mereka, atau untuk setiap pembelian / permohonan berlangganan yang dilakukan oleh pengguna internet, melalui tautan iklan yang tampil di dalam situs blog anda.
Pada saat ini, banyak sekali situs-situs web yang menawarkan program periklanan atau afiliasi kepada para pemilik blog atau pengembang situs web supaya tautan-tautan iklan atau tautan alamat web utama mereka dapat tampil di dalam sebanyak mungkin situs web, untuk meningkatkan keberadaan mereka di dalam jaringan internet, dan pastinya, untuk meningkatkan penjualan, pemasaran, dan penghasilan usaha mereka.
Beberapa program periklanan atau afiliasi yang pantas untuk disebut di sini adalah:
- Google Adsense. Ini adalah program 'pay per click' (bayar per klik) yang dijalankan oleh Google dimana anda akan dibayar untuk setiap klik yang dilakukan oleh para pengguna internet terhadap iklan-iklan yang muncul di situs blog anda.
- Amazon Associate. Ini adalah program yang akan membayar komisi kepada anda untuk setiap pembelian atau berlangganan di Amazon.com yang dilakukan oleh para pengguna internet melalui tautan afiliasi anda.
- Commission Junction. Yang satu ini menyediakan daftar para anggotanya beserta produk-produk anggotanya yang menawarkan program-program afiliasi kepada para penerbit web.
Tidak lupa tentang bagaimana mereka membayarkan uang yang berhak untuk anda peroleh. Beberapa di antaranya, seperti Google Adsense, dapat menerbitkan cek untuk dikirimkan ke alamat anda, tetapi belakangan ini, sudah umum bahwa pembayaran dilakukan melalui jasa layanan pembayaran situs web / transfer uang seperti: Paypal (http://www.paypal.com) atau Moneybookers (http://www.moneybookers.com).
Jadi, kesimpulannya, untuk mencari uang dengan nge-Blog, anda harus:
- membuka rekening blog di situs blog gratis manapun, disarankan di Blogger.com karena situs blog ini relatif mudah untuk seorang pemula memulai aktifitas nge-blog.
- mulai nge-blog, mendesain penataan situs blognya sesuai selera anda, dan membuat beberapa tulisan artikel di dalamnya.
- berpartisipasi dengan membuka rekening di program-program afiliasi, periklanan, atau asosiasi, semacam Google Adsense di Google.com, dan Amazon Associate di Amazon.com (jika anda membuat rekening blog di Blogger, akan lebih mudah bagi anda untuk mengajukan permohonan memiliki rekening Google Adsense, karena fasilitas ini sudah menyatu di dalam situs blog ini).
- yang satu ini bersifat opsional, tetapi akan lebih baik jika anda membuka rekening di Paypal atau Moneybookers, jadi kapanpun anda tidak dapat menerima pembayaran cek, anda dapat menggunakan jasa layanan tersebut sebagai salah satu alternatif penerimaan pembayaran terbaik yang aman dan instan (seketika).
This text is available in English at:
No comments:
Post a Comment